KENDARI, TOPIKSULTRA.COM – Kecelakaan di Jalan La Ode Hadi, Poros Bay Pass, Kelurahan Bonggoeya, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari yang menewaskan dua pengendara motor asal Kabupaten Bombana pada Jumat (malam) 29 Maret 2019 kini telah disemayamkan oleh keluarga.
Mereka adalah MUHAMMAD SABRI SP, pria kelahiran 4 Februari 1979, (40 tahun) Alamat Kelurahan lameroro, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Bombana dan IRWAN (laki-laki) kelahiran Lameroro 1 Januari 1982 (37), Alamat Kelurahan Lameroro Kecamatan Rumbia Kabupaten Bombana, keduanya berboncengan mengendarai motor Yamaha Mio M3 nomor Polisi DT 6371 EK, meninggal seketika usai ditabrak Mobil Bus Diana Sejahtera nomor Polisi DD 7557 OZ.
BACA JUGA : Laka di Poros By Pass Kendari, Dua Pengendara Motor Tewas di Tempat
“Dua korban sudah diambil keluarganya dari Bombana, satu hari setelah kecelakaan untuk dimakamkan,” ucap Kasat Lantas Polres Kendari AKP Adry Setyawan kepada Topiksultra.com melalui sambungan WhatsApp, Selasa (2/4).
Kedua korban diambil oleh keruarga dari Rumah Sakit Bhayangkara Kendari, Sementara sopir Bus Diana Sejahtera masih dalam pencarian oleh aparat kepolisian. Diduga melarikan diri usai kecelakaan.
“Mereka belum kita dapatkan. Saat ini masih dalam pencarian,” tambah Adry.
Laporan : Hendriansyah
Comment