Irjen Firli Bahuri Terpilih Jadi Ketua KPK Periode 2019-2023

KENDARI, TOPIKSULTRA.COM – Irjen. Pol. Drs. Firli Bahuri, M.Si terpilih jadi ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023 setelah memperoleh 56 suara dari hasil voting di Komisi III DPR RI, Jumat 13 September 2019.

Pantauan topiksultra.com dari siaran langsung METRO TV hingga pukul 02:24 Wita, mantan ajudan Wakil Presiden RI Boediono ini mendapatkan suara terbanyak dari 10 kandidat Capim KPK lainnya yang melalui proses panjang dan berakhir di Komisi III DPR, usai musyawarah Komisi III memilih mantan Deputi Penindakan KPK ini sebagai Ketua KPK yang baru.

Ke sepuluh Capim KPK terlebih dahulu melakukan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test hingga mengerucut pada dipilihlah 5 pimpinan KPK periode 2019-2025 dengan perolehan suara terbanyak.

Berikut hasil voting 56 anggota Komisi III DPR dan lima pimpinan KPK yang baru berdasarkan urutan perolehan suara terbanyak dan latar belakang profesi masing masing: 

1. Firli Bauri (Anggota Polri) : 56 suara.
2. Alexander Marwata (Komisioner KPK) : 53 suara.
3. Nurul Ghufron, (Dosen/Akademisi) : 51 suara
4. Nawawi Pomolango (Hakim) : 50 suara.
5. Lili Pintauli Siregar (Advokat) : 44 suara.

Laporan : Hendriansyah

Editor

Comment