Mentahkan Jagoan Perindo Kota, Pimpinan Wilayah Justru Dukung Siska pada Pilwawali Kendari

Berita, Politik423 Views

KENDARI, TOPIKSULTRA.COM — DPD Partai Perindo Kota Kendari pada Rabu siang 4 Maret 2020 telah mengusulkan ke tingkat DPW soal arah dukungan partai untuk Calon Nomor Urut 2 Adi Jaya Putra (AJP) pada perhelatan Pemilihan Wakil Walikota (Pilwawali) Kendari.

Namun setelah melakukan konsolidasi di Sekretariat Perindo Sultra, DPW memutar arah dukungan partai untuk calon nomor urut 1 Siska Karina Imran.

Sekretaris DPW Partai Perindo, Aryo Wira Setiawan mengatakan, keputusan dukungan tersebut juga telah diketahui oleh pimpinan pusat partai.

“Malam ini kami putuskan bersama seluruh pihak terkait untuk mendukung Siska Karina Imran sebagai Wakil Walikota Kendari Sisa Masa Jabatan 2017-2022,” ucapnya saat konferensi pers di Sekretariat DPW Partai Perindo Sulawesi Tenggara.

SK DPW Partai Perindo Sulawesi Tenggara tentang Penetapan Dukungan Calon Wakil Walikota Kendari untuk Calon Nomor Urut 1 dr. Hj. Siska Karina Imran, SKM. Foto: TOPIKSULTRA.COM/Faisal Hasan

Aryo menyampaikan, sebelumnya dari tingkat DPD menekankan agar usulan dukungan untuk AJP juga menjadi keputusan partai.

“Insha Allah kami solid untuk Siska,” katanya.

Laporan: Faisal Hasan

Editor

Related Posts

Jangan Ketinggalan Berita Lainnya

Comment