KENDARI, TOPIKSULTRA.COM — Dewan Pengurus Nasional Institut Pemeriksa Keuangan Negara (DPN IPKN) mengukuhkan pengurus IPKN wilayah Sulawesi Tenggara secara virtual melalui aplikasi Zoom.
Pelantikan IPKN Sultra diselenggarakan bersamaan dengan IPKN wilayah Timur meliputi Papua, Maluku dan Sulawesi oleh Ketua Umum DPN IPKN Prof Bahrullah Akbar, Kamis.
Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan Provinsi Sulawesi Tenggara M. Ali Asyhar dilantik sebagai Ketua Pengurus IPKN Wilayah Sultra.
Ketua Umum DPN IPKN Prof Dr Bahrullah Akbar mengharapkan IPKN di daerah-daerah menjadi ujung tombak pengembangan profesi pemeriksa keuangan negara dan membangun sinergi dengan pemangku kepentingan lainnya.
“IPKN dituntut berkolaborasi dengan pemeriksa eksternal maupun internal untuk mendorong peningkatan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan negara,” kata Bahrullah Akbar dalam sambutannya melalui aplikasi Zoom.
IPKN pun diharapkan mampu mengoptimalkan peran pemeriksa yang makin profesional menuju terwujudnya tata kelolah pemerintahan yang berintegritas.
IPKN merupakan organisasi profesi pemeriksa keuangan negara yang diresmikan 20 Februari 2020 di Jakarta.
Organisasi tersebut diinisiasi oleh BPK RI selaku instansi pembina jabatan fungsional pemeriksa keuangan negara dengan tujuan untuk mengembangkan dan mendayagunakan potensi pemeriksa bagi kepentingan bangsa dan negara.
Ketua Divisi Standar dan Etika IPKN Sultra Rahmat Wibowo mengatakan sebagai organisasi baru maka IPKN membutuhkan kemitraan dengan pihak lain untuk mewujudkan visi dan misi organisasi.
“Ke depan IPKN dapat bersinergi dengan lembaga/organisasi, yakni akuntan publik dan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) untuk mewujudkan pemeriksa akuntabel,” kata Rahmat, usai seremoni pelantikan di auditorium BPK Perwakilan Sultra. (red)
Comment