Satgas COVID-19 Sultra Salurkan 12.250 Alat Tes Rapid, Ini Sebarannya

Berita, Kesehatan869 Views

KENDARI, TOPIKSULTRA.COM — Satuan Tugas Percepatan Penanggulangan Corona Virus Disease (COVID-19) Provinsi Sulawesi Tenggara telah menyalurkan rapid test ke seluruh kabupaten/kota se Sultra.

Berdasarkan data yang diterima TOPIKSULTRA.com, Satgas COVID-19 Sultra menyalurkan rapid test sebanyak 12.250 buah. Dari jumlah tersebut, per Tanggal 13 Mei 2020, rapid test yang telah digunakan yakni sebanyak 7.757 buah dengan hasil reaktif sebanyak 263, non reaktif sebanyak 7.452 dan invalid sebanyak 42 buah.

Berikut ini adalah sebaran penyaluran, penggunaan dan hasil rapid tes di kabupaten/kota se Sulawesi Tenggara per Tanggal 13 Mei 2020:

1. Kolaka Utara ; 720 buah ; 14 reaktif ; 368 non reaktif ; sisa 338 buah
2. Kolaka Timur ; 160 buah ; 2 reaktif ; 19 non reaktif ; sisa 139 buah
3. Kolaka ; 65 buah ; 0 reaktif ; 9 non reaktif ; sisa 56 buah
4. Bombana ; 510 buah ; 24 reaktif ; 378 non reaktif ; sisa 108 buah
5. Muna Barat ; 220 buah ; 3 reaktif ; 117 non reaktif ; sisa 100 buah
6. Muna ; 600 buah ; 24 reaktif ; 504 non reaktif ; sisa 72 buah
7. Buton Tengah ; 320 buah ; 16 reaktif ; 129 non reaktif ; sisa 175 buah
8. Baubau ; 620 buah ; 9 reaktif ; 520 non reaktif ; sisa 91 buah
9. Konawe Utara ; 80 buah ; 0 reaktif ; 78 non reaktif ; sisa 2 buah
10. Konawe ; 485 buah ; 1 reaktif ; 141 non reaktif ; sisa 343 buah
11. Konawe Selatan ; 505 buah ; 12 reaktif ; 434 non reaktif ; sisa 59 buah
12. Kendari ; 7.132 buah ; 140 reaktif ; 4.350 non reaktif ; sisa 2.642 buah
13. Konawe Kepulauan ; 105 buah ; 0 reaktif ; 65 non reaktif ; sisa 40 buah
14. Buton Utara ; 140 buah ; 0 reaktif ; 17 non reaktif ; sisa 123 buah
15. Buton ; 228 buah ; 0 reaktif ; 34 non reaktif ; sisa 194 buah
16. Buton Selatan ; 160 buah ; 1 reaktif ; 156 non reaktif ; sisa 3 buah
17. Wakatobi ; 200 buah ; 17 reaktif ; 133 non reaktif ; sisa 50 buah

Laporan: Faisal Hasan

Editor

Comment