Satu Kios di Kolut Terbakar, Pemilik Rugi Puluhan Juta

banner 468x60

TOPIKSULTRA.COM, KOLAKA UTARA — Satu kios milik seorang warga bernama Malla di Desa Latowu, Kecamatan Batu putih, Kolaka Utara ludes dilahap si jago merah pada Jumat (19/11/2021) sekitar pukul 03.00 Wita.

Kapolsek Batuputih, Iptu Julius membenarkan peristiwa tersebut. Ia menuturkan, awalnya sekitar pukul 23.00 Wita pemilik menutup kiosnya. Setelahnya, pergi ke rumahnya yang berada di belakang kios.

“Namun naas sekitar jam 03.00 Wita anak pemilik kios Hasruddin terbangun dan sudah melihat kios bapaknya sudah terbakar. Pada saat itu api sudah membesar. (Ia) berteriak kemudian tetangga mulai bangun membantu memadamkan api,” terangnya.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun isi kios ludes terbakar seperti, 2 kulkas, 1 TV, 10 tabung gas 3 kg, dan barang dagangan lainnya.

“Selain barang ada juga uang kontan sebanyak Rp 5 juta dan sejumlah barang berharga KTP, kartu keluarga, kartu BPJS,” terangnya.

Pemilik kios menaksur erugian materi yang dialami mencpai Rp 30 juta.

Pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab kebakaran kios tersebut, tetapi dugaan sementara akibat korsleting listrik.

Laporan: Ahmar

Editor

Comment