Muna Barat Tunggu Dana Pinjaman Tuntaskan Pengaspalan Lingkar Laworo

Berita, Muna329 Views

 

MUNA BARAT, TOPIKSULTRA.COM – Proyek pengaspalan jalan lingkar Laworo, Kabupaten Muna Barat sepanjang 26 kilometer yang ditargetkan tuntas tahu ini terancam gagal karena dana pinjaman Rp200 Milyar belum mendapat persetujuan Kementrian Dalam Negeri.

Kepala Dinas PUPR Muna Barat, Karimin mengatakan pinjaman dana pembangunan yang mendapat persetujuan dewan untuk membiayai proyek pengaspalan jalan dua jalur lingkar Laworo sepanjang 26 kilometer diprediksi membutuhkan anggaran Rp185 Milyar.

“Belum dapat dikatakan gagal namun besaran pinjaman kemungkinan tidak sesuai yang dimohon Pemkab Muna Barat ssebesar Rp200 miliar,” kata Karimin, Rabu (8/5/2019).

Meskipun dana pinjaman dari Pemerintah Pusat belum terealisasi namun pekerjaan pengaspalan jalan lingkar Laworo sepanjang 26 kilometer dan lebar 5,5 meter dapat menggunakan Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) sekitar Rp80 miliar.

Ia menambahkan, pekerjaan jalan lingkar Laworo akan ditingkatkan dengan menggunakan meterial kelas B, yakni campuran material lokal dengan batu pecah dari Desa Labunti untuk ketebalan 20 CM kemudian dilapis material Kelas A dari Palu, Sulawesi Tengah.

Namun material dari Palu belum dicek, apakah stoknya tersedia atau tidak karena wilayah Palu masih pemulihan dari bencana.

Untuk mengantisipasi kekurangan stok dari Palu pihaknya akan menggunakan material dari Moramo karena kualitas material dari Moramo juga memenuhi syarat untuk bahan material kelas A untuk ketebalan aspal 6 cm.

“Sudah diusulkan penayangan di LPSE sambil menunggu pemeriksaan BPK hingga 25 hari ke depan. Kalau pemeriksaan BPK sudah selesai segera kami komunikasikan, boleh atau tidaknya pelaksanaan pekerjaan lanjutkan,” katanya.

Saat ini BPK melakukan pemeriksaan proyek pembangunan peningkatan jalan lingkar Laworo yang di kerjakan 2018, yakni pembangunan perbaikan Elevasi jalan, pembangunan talud dan penimbunan. Pemeriksaan dimulai 8 Mei hingga 30 Mei 2019.

Laporan : La Ode Pialo

Editor

Comment