TOPIKSULTRA.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka (ASR), menggelar Safari Ramadhan di Kabupaten Konawe Selatan. Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat dan pemerintah daerah setempat.
Dalam sambutannya, Bupati Konawe Selatan, Irham Kalenggo, menyampaikan rasa syukur atas kunjungan Gubernur yang kedua kalinya dalam dua minggu terakhir.
“Tentu ini merupakan suatu kebahagiaan bagi kita semua. Dalam dua minggu kami berkantor, Bapak Gubernur sudah dua kali datang ke Konsel. Ini menunjukkan bahwa Bapak Gubernur menaruh perhatian besar kepada Kabupaten Konawe Selatan,” ujarnya.
Ia juga mengungkapkan beberapa program yang sedang dijalankan oleh pemerintah daerah, termasuk pelaksanaan pasar murah guna menekan inflasi. Selain itu, perbaikan beberapa ruas jalan juga menjadi prioritas.
“Dalam 10 hari terakhir, Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan gencar melaksanakan pasar murah untuk menekan inflasi. Beberapa ruas jalan tahun ini, InsyaAllah, akan dilakukan perbaikan, seperti ruas Alangga-Angata dan Punggaluku-Alangga,” tambahnya.
Kegiatan Safari Ramadhan ini turut dirangkaikan dengan penyerahan bantuan dari yayasan ASR kepada keluarga kurang mampu. Bupati juga mengapresiasi inisiatif tim yayasan ASR yang telah memberikan sumbangsih bagi masyarakat Konawe Selatan.
Sementara itu, dalam sambutannya, Gubernur Andi Sumangerukka menegaskan komitmennya terhadap pembangunan Konawe Selatan.
“Saya ingin sampaikan bahwa mengapa saya selalu datang ke sini, karena saya merasa bahwa Konawe Selatan adalah bagian dari pilar,” ujar ASR.
Ia berharap, di masa kepemimpinannya, Konawe Selatan bisa berkembang sejajar dengan kota-kota madya lainnya.
“Maka saya berharap ke depan, selama kepemimpinan saya, Konawe Selatan bisa maju setara dengan kota-kota madya lainnya. Sudah tidak ada lagi pegawai Konawe Selatan yang rumahnya di Kendari. InsyaAllah, saya yakin dengan kepemimpinan Bupati, daerah ini akan semakin ramai,” tutupnya.
Safari Ramadhan ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah provinsi dan daerah, serta mendorong pembangunan di Konawe Selatan.*
Comment