Antisipasi Lonjakan Harga Sembako Jelang Ramadhan, Pemkab Mubar Akan Gelar Pasar Murah

TOPIKSUKTRA.COM, MUNA BARAT —- Mengantisipasi kenaikan harga barang menjelang Bulan Ramadhan tahun ini, Pemkab Muna Barat (Mubar) akan melakukan sidak dan pasar murah.

Apalagi, belum lama ini Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan sudah mewarning untuk mewaspadai beberapa komoditas yang harganya biasa melonjak jauh.

Pj Bupati Mubar, DR. Bahri jauh sebelumnya sudah memikirkan untuk mengantisipasi lonjakan kenaikan harga pangan yang kemungkinan terjadi jelang ramadhan yang diperkirakan jatuh pada 22-23 Maret 2023.

“Itu kita sudah pikirkan. Biasanya memang lonjakan harga pangan terjadi menjelang bulan puasa. Jadi sudah ada langkah-langkah yang akan dilakukan sebagai antisipasi,” kata Bahri kepada jurnalis Topiksultra.com, Kamis (3/2/2023).

ang akan dilakukan Dalam menangani tekanan inflansi sebagai dampak darikenaikan harga barang, pihaknya akan mulai sidak pasar – pasar.

Selain itu, Pemda Mubar juga akan melaksanakan kembali pasar murah dalam tiga wilayah besar yakni Lawa raya, Tiworo raya dan Kusambi raya.

“Kita akan memastikan dulu harga bahan pokok di pasar dan secepatnya melakukan operasi pasar. Pasar murah juga ini kita akan gelar sebelum bulan puasa dan sebelum Idul fitri,” jelasanya.

Terpisah, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Mubar, La Ode Aka akan menindak lanjuti hal itu. Terkait pelaksanaan pasar murah, kata dia, rencananya akan kembali dilaksanakan jelang bulan suci ramadhan hingga jelang perayaan idul fitri mendatang.

Pantauanya di pasar – pasar ada beberapa harga pangan yang memang harganya melambung tinggi. Untuk itu, dirinya juga akan secepatnya untuk mengantisipasi itu sesuai arahan Pj Bupati Mubar.

“Insyaalah kita akan mulai diminggu terakhir bulan Februari atau dia awal Maret untuk kegiatan pertama,” katanya.

Laporan : Muhammad Nur Alim

Editor

Comment