BKD Sultra Lantik 56 Penjabat Administrator dan Pengawas Lingkup Pemprov Sultra

Berita, Kendari, SULTRA483 Views

TOPIKSULTRA.COM, KENDARI – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulawesi Tenggara melakukan pelantikan terhadap 56 penjabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Sultra bertempat di Aula Rimbawan, Dinas Kehutanan (Dishut) Sultra, Senin (03/04/2023).

Kepala BKD Prov Sultra, Zanuriah mengatakan pejabat terlantik terdiri dari beberapa instansi yang berada di lingkup Pemprov Sultra diantaranya, Dinas Kehutanan, Bapenda, BPMD, dan Dinsos Sultra yang bakal mengisi jabatan kosong.

“Dengan dilantiknya sejumlah pejabat tersebut maka kekosongan jabatan bisa terisi,” kata Zanuriah

Zanuriah berharap para penjabat yang baru saja dilantik bisa segera beradaptasi dengan lingkungan barunya sehingga dapat menyelesaikan tupoksi dan tugas yang sesuai dengan jabatannya.

“Karena poksi kita itu di sini melayani. jadi apa yang dilaksanakan dan diharapkan masyarakat itu pelayanan,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Kehutanan Sultra, Sahid menuturkan sebanyak 28 pejabat dari Dinas Kehutanan telah dilantik. Pelantikan tersebut juga untuk kelancaran pekerjaan agar berjalan dengan baik sehingga tidak ada hambatan.

“Nah kalau sudah ada yang isikan, bisa dia atur bagaimana jalannya pemerintahan, baik kepegawaiannya, keuangannya, termasuk semuanya akan lebih mudah,” beber Sahid.

Sahid mengungkapkan salah satu jabatan kosong adalah Sekretaris Dinas Kehutanan kini diisi oleh Dharma Prayudi Raona yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Hutan & KSDAE Dishut Sultra.

Sedangjan untuk jabatan Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan Hutan & KSDAE Dishut Sultra, diisi oleh Rafiudin yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala UPTD Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Gularaya Kabupaten Konawe Selatan.

Sahid menitip pesan kepada penjabat yang dilantik agar bekerja lebih baik lagi dan dapat bekerja sama dengan para instansi yang terkait lainnya.

“Kita berharap mereka bisa berkordinasi dengan teman instansi yang terkait,” tutupnya.

Laporan: Rahmat Rahim

Editor

Comment