Bupati Kolut Resmikan Dua Jembatan untuk Permudah Akses Ekonomi Masyarakat

banner 468x60

TOPIKSULTRA.COM, KOLAKA UTARA — Bupati Kolaka Utara, Nur Rahman Umar dan wakilnya H Abbas, meresmikan dua jembatan yang terletak di Desa Lapolu, kecamatan Tiwu dan Desa Watunohu-Lelehao, Kecamatan Watunohu. Kamis, (6/1/2022) kemarin.

Jembatan dengan panjang 20 meter, lebar 4 meter ini dibangun untuk mempermudah akses masyarakat menuju ke kebun. “Terrmasuk memudahkan distribusi logistik dan mobilitas petani dalam menggarap kebunnya sehingga tercipta efisiensi dalam transportasi, baik biaya maupun waktu,” Kata Nur Rahman kepada wartawan, usai peresmian jembatan di Desa Lapolu.

Nur Rahman Umar berharap dengan rampungnya pembangunan jembatan tersebut, dapat memperlancar arus perekonomian maupun distribusi barang dan jasa, hasil perkebunan, atau kebutuhan sarana perkebunan bagi warga di desa ini dan sekitarnya.

“Saya sangat berharap masyarakat Desa Lapolu dapat memelihara dan menjaga fasilitas ini secara berkelanjutan agar betul-betul dapat dimanfaatkan dengan baik dan sesuai peruntukannya,” jelasnya.

Nur Rahman juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pembangunan dan penyelesaian jembatan tersebut, karena di tengah keterbatasan anggaran daerah dan wabah Covid-19 Pemda masih bisa merealisasikan pembangunan jembatan ini.

“Mudah-mudahan Allah SWT merahmati dan memberikan kemampuan untuk kita membangun fasilitas lainnya yang sifatnya akan mendukung peningkatan perekonomian masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya, pembangunan dan keberadaan dua jembatan ini, menjadi kado istimewa Pemda kepada masyarakat Kecamatan Tiwu dan Watunohu khususnya Desa Lapolu, Desa Watunohu, dan Lelehao.

“Jembatan ini akan memberikan makna bagi Kabupaten Kolaka Utara menuju cita-cita yakni terwujudnya Kabupaten Kolaka Utara Madani, di mana prioritas utama kita sejak awal adalah bagaimana membangun dan meningkatkan perekonomian masyarakat melalui sektor-sektor unggulan daerah khususnya sektor perkebunan yang menjadi sumber mata pencaharian masyarakat Kolaka Utara,” katanya.

Selain itu kata Dia, menyoal pembangunan infrastruktur jembatan, mantan Kadis ESDM ini juga menekankan pentingnya vaksinasi bagi masyarakat Kolut untuk menciptakan kekebalan tubuh masyarakat sebagai upaya mencegah penyebaran virus Covid-19.

Ia juga menghimbau dan mengajak masyarakat Kolut untuk ikut program vaksinasi dan tidak termakan isu-isu hoax terkait vaksinasi.

Menurut Ketua DPC Partai PKB ini, pembangunan jembatan gantung Desa Watunohu-Lelehao menelan anggaran Rp 149 juta dengan panjang 38 meter dan lebar 2 meter.

“Jembatan ini dibangun untuk memudahkan distribusi logistik dan mobilitas petani dalam menggarap kebutuhannya karena mayoritas petani yang berdomisili di dua desa tersebut memiliki lahan perkebunan di seberang sungai,dan Saya sangat berharap agar masyarakat Desa Lapolu dapat memelihara dan menjaga fasilitas ini secara berkelanjutan,” katanya.

Laporan : Ahmar

Editor

Comment