KENDARI, TOPIKSULTRA.COM — Satuan tugas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) Provinsi Sulawesi Tenggara mendistribusikan 1.102 buah alat pelindung diri (APD) di Kabupaten Konawe.
Data update Gugus Tugas COVID-19 Sultra, Rabu (13/5) pukul 17:00 Wita menyebutkan Kabupaten Konawe Selatan (902), Kota Kendari (1.702), Konawe Kepulauan (352), Buton Utara (252), Buton (452), Wakatobi (552).
Buton Selatan (152), Kota Baubau (665), Buton Tengah (552), Muna (1.075), Munw Barat (252), Bombana (622), Kolaka ( 554), Kolaka Timur (402), Kolaka Utara (802) dan Konawe Utara (402).
Sedangkan masker Bedah untuk Konawe (10.500), Konawe Selatan (13.000), Kota Kendari (14.200), Konawe Kepulauan (3.050), Buton Utara (6.000), Buton (6.100), Wakatobi (5.000), Buton Selatan (5.600).
Kota Bau-Bau (8.600), Buton Tengah (7.700), Muna (9.550), Muna Barat (8.700), Bombana (8.750), Kolaka (4.100), Kolaka Timur (2.650), Kolaka Utara (14.500) dan Konawe Utara (6.600).
Sedangkan distribusi sarung tangan non steril Konawe (3.400), Konawe Selatan (8.900), Kota Kendari (8.500), Konawe Kepulauan (1.500), Buton Utara (200), Buton (300), Wakatobi (1.000), Buton Selatan (4.300).
Kota Bau-Bau (2.400), Buton Tengah (3.000), Muna (5.100), Muna Barat (2.500), Bombana (5.900), Kolaka Timur (800), Kolaka Utara (4.400), Konawe Utara (200) dan Kolaka belum kebagian.
Sementara distribusi Masker N95 di Kabupaten Konawe (240), Konawe Selatan (290), Kota Kendari (300), Konawe Kepulauan (50), Buton Utara (50), Buton (70), Wakatobi (100), Buton Selatan (50).
Kota Baubau (40), Buton Tengah (135), Muna (170), Muna Barat (20), Bombana (170), Kolaka (50), Kolaka Timur (20), Kolaka Utara (190) dan Konawe Utara (90). (Red)
Comment